Skip to main content

Singkat

Hidup ini singkat, sangat berharga dan waktunya dibatasi. Jangan melakukan hal-hal yang tak bermanfaaf, tak ada nilai dan tak berarti. Umur kita itu misteri. Tak ada diantara kita yang tahu kapan hidup akan berakhir. Ada syair Arab:

وَكَمْ مِنْ صَحِيْحٍ مَاتَ مِنْ غَيْرِ عِلَّةٍ … وَكَمْ مِنْ سَقِيْمٍ عَاشَ حِيْناً مِنَ الدَّهْرِ

“Betapa banyak orang sehat tiba-tiba meninggal tanpa didahului sakit. Dan betapa banyak orang sakit parah disangka akan meninggal dunia ternyata masih hidup.”

Allah merahasiakan usia manusia itu bisa mengoptimalkan prestasi, amal dan kemulian. Betapa bodoh kita apabila menyadari kematian bisa menjemput kapan pun, tapi kita masih malas dan santai mengerjakan hal yang sia-sia, berbuat maksiat dan tak patuh terhadap agama.

Dzikrul maut, ingat mati atau perasaan dekat ajal bisa mengantarkan kondisi jiwa yang damai. Tak panjang angan-angan, dan menjadikan hidup lebih simple, sederhana bahkan sangat efektif. Fokus supaya umur yang tinggal sebentar ini bisa menjadi waktu yang terbaik.

Sadar bahwa hidup itu singkat akan membuat kita lebih produktif. Menghargai setiap hembusan nafas yang tersisa, merasakan tiap detak jantung sangat bernilai. Rugi besar waktu yang singkat tidak dipergunakan untuk berbuat baik.

Insya Allah hadirnya kesadaran hidup yang singkat bisa memotivasi kita menjadi sebaik-baik manusia, meninggalkan karya terbaik untuk generasi setelah kita dan terus mengalir pahala bagi kita di alam "sana". Amanah dunia yang kita terima ini pasti akan dipertanggungjawabkan. Syair arab itu berlanjut:

تَزَوَّدْ مِنَ التَّقْوَى فَإِنَّكَ لاَ تَدْرِي … إِذَا جَنَّ لَيْلٌ هَلْ تَعِيْشُ إِلَى الْفَجْرِ

“Berbekallah engkau dgn ketaqwaan (karena) sesungguhnya engkau tidak tahu jika telah tiba malam hari apakah engkau masih bisa hidup hingga pagi hari". _Allahu a'lamu bishowab._

Ditulis oleh: Ustadz Ipmawan Muhammad Iqbal, M.Ag (Pembina Yayasan PPTQ Insan Qur'ani)


" Servant of Allah "
Agar mudah mengakses pptqinsanqurani.com di smartphone, klik ikon 3 titikdi browser Chrome kemudian pilih "Tambahkan ke layar utama".
Buka Komentar